PENJARINGAN KESEHATAN INSTITUSI TINGKAT INSTITUSI SEKOLAH DIWILAYAH PUSKESMAS MPUNDA TAHUN 2024
Kota Bima,25 Juli 2024
Pada hari ini juga SD Negeri 10 Penatoi Kota Bima setelah dilakukan PIN Polio oleh UPT. Puskesmas Mpunda kehadiran lagi Tiem dari UPT. Puskesmas Mpunda yang melakukan penjaringan Kesehatan yang dilakukan di Institusi SD Negeri 10 Penatoi Kota Bima.
Tiem penjaringan dari Upt. Puskesmas Mpunda di sambut langsung Oleh Kepala Sekolah SD Negeri 10 Penatoi Kota Bima Ibu Ardianti,S.Pd diruangan nya.Baru diantarkan pada kelas yang menjadi sasaran penjaringan kesehatan.
Sasaran penjaringan kesehatan adalah kelas I,III dan VI.Penjaringan kesehatan ini dikhususkan pada bagian mulut,kuku,mata dan kulit.
Selesai dilakukan pemeriksaan oleh dokter dan perawat dari tiem Upt Puskesmas Mpunda hasil atau informasinya disampaikan kepada kepala sekolah SD Negeri 10 Penatoi Kota Bima Ibu Ardianti,S.Pd
Hasilnya yaitu untuk siswa kelas 3 dan 6 semuanya bagus tidak memiliki masalah akan tetapi kelas 1 hampir 90% anak terutama pada giginya banyak yang bolong serta pada telinganya ada yang kotor.kepala sekolah SD Negeri 10 Penatoi Kota Bima menyampaikan bahwa informasi yang didapatkan ini akan disampaikan kepada wali kelas masing-masing agar menginformasikan ke orang tua siswa-siswi kelas 1 atas hasil penjaringan kesehatan tersebut.agar orang tua siswa bisa membawa atau memeriksakan kesehatan gigi dari anak ke Upt. Puskesmas Mpunda sebagai bagian wilayah untuk memeriksakan kesehatan.