KEGIATAN LOMBA MENYAMBUT HUT RI YANG KE-79 DI SDN 10 PENATOI KOTA BIMA

Kota Bima,16 Agustus 2024


Pada hari ini SD Negeri 10 Penatoi Kota Bima masih mengelar acara perlombaan menyambut HUT RI yang ke-79.


Kegiatan pada hari ini adalah lanjutan dari perlombaan yang telah dilaksanakan hari kemarin


Lomba hari ini adalah lomba makan kerupuk,tarik tambang yang di ikuti oleh kelas III,IV,V dan VI.


Lomba lari kelereng diikuti oleh kelas I,II dan III dan lomba lari karung dan lomba estafet balon diikuti oleh guru dan tenaga kependidikan SDN 10 Penatoi Kota Bima


Kegiatan ini berlangsung dengan meriah dan penuh dengan gelak tawa dan kegembiraan 


Kepala Sekolah SD Negeri 10 Penatoi Kota Bima ibu Ardianti,S.Pd pun ikut serta dalam kegiatan perlombaan tersebut bersama guru-guru dan tenaga kependidikan SDN 10 Penatoi Kota Bima


Kepala SD Negeri 10 Penatoi Kota Bima menuturkan kegiatan ini bertujuan untuk

1. Memupuk rasa cinta tanah air dengan mengingat perjuangan para pahlawan.

2. Mengenang sejarah perjuangan bangsa.

3. Menghargai nilai-nilai luhur bangsa dan keberagaman budaya Indonesia.

4. Meningkatkan kreativitas.

5. Meningkatkan motivasi perjuangan untuk berkompetisi positif.

6. Memupuk jiwa sportivitas.

7. Meningkatkan kerja sama antar siswa dan guru di SDN 10 Penatoi Kota Bima.

Tuturnya