VERIFIKASI DAN VALIDASI(VERVAL) DATA TPG DAN TAMSIL TRI WULAN 1 OLEH PENGAWAS SEKOLAH IBU MARYATI,M.Pd
Pada hari ini Jum'at,20 September 2024. SD Negeri 10 Penatoi Kota Bima kehadiran Ibu Pengawas sekolah guna melakukan Verifikasi dan validasi data tunjangan profesi guru bagi guru sertifikasi dan tambahan penghasilan bagi guru non sertifikasi untuk triwulan III yaitu bulan juli,agustus dan september 2024.
Saya selaku kepala SD Negeri 10 Penatoi menyambut kehadiran ibu pengawas ibu Maryati,M.Pd diruangan kepala sekolah karena kehadiran beliau pada hari ini adalah jadwal SD Negeri 10 Penatoi Kota Bima Verval data TPG dan Tamsil oleh pengawas pembina Ibu Maryati,M.Pd.
Saya selaku kepala sekolah berbincang-bincang singkat sambil menyodorkan Administrasi kepala sekolah pada Ibu Maryati,M.Pd sambil menyodorkan Instrumen Supervisi Manajerial yang akan diisi oleh pengawas sekolah ibu Maryati,M.Pd.
Setelah selesai memeriksa administrasi kepala sekolah dilanjutkan pemeriksaan administrasi guru di ruang guru SD Negeri 10 Penaroi Kota Bima,guru-guru SD Negeri 10 Penatoi Kota Bima sudah mempersiapkan diri karena sebelum disupervisi oleh pengawas sekolah,baru selesai dilakukan kegiatan observasi ekin oleh saya selaku kepala sekolah.
Jadi persiapan untuk disupervisi administrasi oleh pengawas sudah ada persiapan. Satu persatu guru-guru SDN 10 Kota Bima diperiksa administrasinya oleh pengawas Ibu Maryati,S.Pd
Alhamdulillah kegiatan Verval TPG dan Tamsil pada hari ini berjalan dengan lancar.Pengawas sekolah ibu Maryati,S.Pd merasa bangga dan puas atas persiapan yang matang yang dilakukan oleh guru-guru dan saya.
Selaku kepala sekolah secara pribadi sekaligus mewakili dewan guru SD Negeri 10 Penatoi Kota Bima mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya atas arahan dan pembinaannya apapun yang kurang pada hari ini akan diupayakan diperbaiki apa yang baik akan kami tingkatkan.
Penulis : Ardianti,S.Pd